Jurusan matematika, melalui tim pengabdian kepada masyarakat, yang diketuai oleh Fridgo Tasman, S.Pd., M.Sc, kembali mengadakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam merancang soal-soal yang dapat mengases kemampuan berfikir tingkat tinggi atau yang biasa di kenal dengan istilah higher order thinking skills (HOTS).

Kegiatan tersebut di selenggarakan pada tanggal 20 dan 21 juni, 31 agustus dan 7 september 2019 yang bertempat di gudung kuliah pascasarjana UNP dan gedung kuliah bersama fakultas matematika dan ilmu pengetahuan alam UNP. Nara sumber dalam kegiatan tersebut adalah pakar matematika dari jurusan matematika UNP yaitu Prof. Dr. Ahmad Fauzan, M.Pd., M.Sc. dengan peserta kegiatan adalah para guru matematika yang tergabung dalam MGMP Matematika SMP Kota Padang.

Pada awal kegiatan nara sumber menekankan pada guru agar orientasi belajar bukanlah nilai, melainkan menyediakan wadah bagi siswa untuk dapat berfikir. Hal tersebut dapat dilakukan salah satunya dengan mengimplementasikan soal-soal HOTS kepada siswa, sehingga siswa terbiasa untuk berlatih berfikir menyelesaikan masalah matematis.

Selain itu nara sumber juga memberikan penjelasan kepada para guru tentang beberapa hal, yaitu 1) apa itu HOTS, 2) contoh soal HOTS, 3) bagaimana merancang soal-soal HOTS, 4) bagaimana menilai soal HOTS. Dalam kegiatan para guru diminta untuk merancang soal-soal HOTS berdasarkan kelas yang mereka ajar dan pada topik-topik tertentu yang sedang di ajarkan. Soal-soal yang telah dirancang divalidasi bersama, dengan bimbingan nara sumber. Setelah soal-soal tersebut valid, para guru juga mencobakan soal-soal tersebut kepada siswa-siswi mereka dan menilai hasilnya berdasarkan rubrik yang telah dirancang bersama.

Cuplikan video kegiatan dapat di lihat sini :